TERBARU.......

Sabtu, 14 April 2012

PERENANG INDONESIA AKAN LINTASI LAUT MALAYSIA - BRUNAI




Perenang asal Tarakan, Kalimantan Timur, Ibrahim Rusli, akan berenang melintasi laut Serawak Malaysia menuju Brunei Darussalam sebagai rangkaian "Expedisi Renang Lintas Negara ASEAN".

Jarak yang harus ditempuh pegawai negeri sipil di lingkungan Pemerintah Kota Tarakan yang berusia 47 tahun ini adalah 14 kilometer, dan akan ditempuh dalam waktu delapan jam. Rencananya renang antar-negara ini dilakukan 27 Mei 2012.

"Saya tadi sempat grogi ketika mau bertemu dengan Pak Menteri. Tapi setelah bertemu, saya senang bisa mendapat dukungan penuh dari Pak Menteri. Semoga apa yang saya lakukan berikutnya nanti dengan berenang dari Malaysia ke Brunei bisa lancar," kata Ibrahim setelah bertemu Menteri Pemuda dan Olahraga Andi Mallarangeng di Kantor Kemenpora Jakarta, Rabu.

Menurut dia, untuk berenang lintas negara ini pihaknya telah mempersiapkan diri dengan baik, salah satunya dengan mempersiapkan program latihan mulai dari renang dan jogging. Untuk jogging minimal dilakukan sejauh 14 kilometer per hari.

Sebelum melintasi laut Serawak Malaysia menuju Brunei Darussalam, Ibrahim Rusli telah menuntaskan tugas pertamanya yaitu melintasi Sebatik (Indonesia) menuju Tawau (Malaysia) sejauh delapan kilometer dan ditempuh dalam waktu 4 jam 15 menit.

"Saya berenang tidak menggunakan bantuan apa-apa termasuk kaca mata. Biasa saja. Untuk suplai makanan saja hanya dilempar oleh tim pendukung. Kondisi ini juga akan kami lakukan saat renang dari S erawak menuju Brunei nanti," katanya, menambahkan.

Meski telah sukses melintasai wilayah Indonesia-Malaysia, Ibrahim juga pernah gagal melakukan tugas untuk mengharumkan nama bangsa itu karena tersengat ubur-ubur dan membuat syarafnya lumpuh. Peristiwa itu terjadi 11 Januari 2011.

Pria yang akrab dipanggil Aim itu, mengaku sebenarnya dirinya bukan perenang, hanya saja dirinya suka tantangan karena sebelumnya telah melakukan beberapa kegiatan yang dinilai ekstrem, di antaranya mendaki gunung yang ada di Indonesia.

Ibrahim Rusli menghadap Menpora Andi Mallarangeng didampingi oleh pimpinan Yayasan Garuda Nusantara, Ully Sigar Rusady. Selain itu, juga didampingi oleh tim pendukung yang akan mengawal "Expedisi Renang Lintas Negara ASEAN".

Sementara itu, Menpora Andi Mallarangeng mengaku sangat mengapresiasi apa yang dilakukan oleh Ibrahim Rusli. Menurut dia, apa yang dilakukan PNS Tarakan ini diharapkan bisa menjadi inspirasi bagi anak muda Indonesia untuk melakukan hal yang bisa mengharumkan nama bangsa.

"Saya sangat mendukung sekali dengan apa yang dilakukan Ibrahim. Semoga ini bisa menjadi inspirasi bagi anak muda Indonesia agar bisa melakukan kegiatan apapun yang bisa mengharumkan nama bangsa dan menujukkan Indonesia bisa," kata Menpora.

Menpora berharap banyak pemuda Indonesia mampu mengharumkan nama bangsa dengan berbagai cara. Bahkan mantan juru bicara presiden itu menantang pemuda Indonesia untuk melakukan dayung dari Sabang menuju Merauke ataupun sebaliknya. Bahkan akan terus mendorong agar mampu tercatat di MURI. [EL, Ant]


Sumber Info (Kecuali Gambar) : Gatra.com - 12 April 2012





BERBAGI INFO :


BLOG PAGUNTAKA CITY IN MEDIA
Bagaimana pendapat anda tentang manfaat BLOG PAGUNTAKA CITY IN MEDIA, Silahkan klik dibawah ini :







Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Tentang artikel diatas silahkan komentar anda yang bersifat positif dan membangun demi KOTA TARAKAN TERCINTA

SEKARANG KOMENTAR ANDA KAMI TUNGGU :

VIDEO SUATU HARI DI KOTA TARAKAN

VIDEO SUATU HARI DI KOTA TARAKAN
LIHAT VIDEONYA, SILAHKAN KLIK GAMBAR DIATAS