#Tarakan -
Fatahulla, bocah 15 tahun penderita sindrom nefrotik dipastikan akan segera diterbangkan ke Samarinda untuk menjalani pengobatan intensif di RSU A Wahab Syahranie, hari ini (16/9) menggunakan pesawat terbang. Bersamanya, turut serta Ahmad dan Imak (orangtua Fatahulla) dan seorang tim medis dari Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Tarakan. Pilihan rumah sakit rujukan tersebut, sesuai dengan prosedur pelayanan jaminan kesehatan daerah (Jamkesda) yang dipegangnya-AsMARA. “Proses administrasi keberangkatan dan lainnya, sudah diurus termasuk list pembiayaan sementara serta opsi tempat tinggal orangtua dan tim medis tersebut selama di Samarinda nanti. Setelahnya, kita mendoakan proses pengobatan berjalan lancar, Fatahulla mendapatkan kesembuhan,” ucap Lurah Mamburungan Timur, Dadang Wahyudi kepada Radar Tarakan, kemarin pagi.
Sementara itu, pagi kemarin (15/9) rombongan Kecamatan Tarakan Timur menyambangi kediaman Fatahulla-Kelurahan Mamburungan Timur No. 2 RT 9. Dipimpin Camat Tarakan Timur Hanif Matiksan, rombongan disertai sejumlah Lurah di Kecamatan Tarakan Timur, staf kecamatan dan kelurahan serta Ketua TP PKK Kecamatan Tarakan Timur berikut pengurus PKK terkait. “Saya menghubungi tiap lurah untuk menggalang dana sukarela di wilayahnya untuk membantu biaya pengobatan Fatahulla. Alhamdulillah, tiap Kelurahan sudah memenuhinya dan kini akan kami sampaikan sekaligus bersilaturahmi dengan warga kami yang mengalami kesusahan,” ujar Hanif. “Jangan menilai besarnya bantuan, tapi keikhlasan dan niat baik untuk memberikan semangat bagi keluarga dan Fatahulla untuk meraih kesembuhan,” imbuh Hanif yang sempat memimpin pembacaan surah Al-Fatihah untuk meminta ridho kesembuhan dari Allah SWT.(ndy)
Sumber Info (Kecuali Gambar) :
Radartarakan.co.id - Jumat, 16 September 2011
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Tentang artikel diatas silahkan komentar anda yang bersifat positif dan membangun demi KOTA TARAKAN TERCINTA
SEKARANG KOMENTAR ANDA KAMI TUNGGU :