TERBARU.......

Kamis, 26 Januari 2012

WALIKOTA MINTA LONGSOR DAN BANJIR DITANGANI CEPAT



#Tarakan - 


Bencana banjir yang selalu menghantui masyarakat Tarakan tampaknya memang menjadi sebuah permasalahan yang belum dapat diselesaikan secara tuntas oleh pemerintah kota Tarakan. Pasalnya, setiap hujan tiba, tak hanya banjir, longsor juga kerap harus diwaspadai oleh masyarakat kota Tarakan.
Seperti di Sebengkok, Karang Anyar dan Mulawarman. Wilayah ini sudah dipastikan menjadi kawasan langganan banjir setiap hujan deras datang. “Saya juga heran mas, katanya pemerintah sudah mencarikan solusi tapi nyatanya tetap juga banjir,” ungkap Sunardi, salah seorang warga yang terjebak banjir di Jl Mulawarman, kemarin.
Walikota Tarakan H Udin Hianggio mengakui bahwa kondisi ini memang menjadi ‘PR’ yang harus mereka tuntaskan di masa kepemimpinannya. Bahkan walikota sudah mencanangkan Tarakan Bebas Banjir 2014.
“Jadi ada hal-hal yang pemerintah kota harus cepat mengambil langkah dan itu memerlukan ketegasan karena bersifat urgen yang harus cepat ditangani,” kata Udin Hianggio di ruang kerjanya kemarin.
Termasuk juga masalah longsor. Menurut Ketua Partai Golkar Tarakan ini, jika terjadi longsor di Tarakan, aparat dibawahnya tidak boleh diam. Karena jika dibiarkan berlarut-larut, akibatnya bisa justru lebih parah.
“Masalah longsor harus segera ditindaklanjuti, kalau tidak bisa lebih parah. Termasuk masalah banjir yang sudah menjadi langganan. Mudah-mudahan secara perlahan dapat kita atasi,” harap Udin Hianggio.
Pada ulang tahun ke-14 Kota Tarakan Desember lalu, walikota mencanangkan Tarakan Bebas Banjir 2014. Menurutnya, yang akan menjadi kendala dalam penuntasan banjir hingga 2014 adalah fenomena alam. “Ini bukan hanya Tarakan, tapi masalah internasional,” tegasnya.
Untuk itu, dirinya meminta DPUTR (dinas pekerjaan umum dan tenaga kerja untuk melakukan pemetaan terhadap daerah-daerah yang rawan banjir mulai saat ini.
“Salah satunya di daerah Karang Anyar, diharapkan bisa dilakukan relokasi pada tahun 2012. Nanti masyarakat yang direlokasi tersebut akan kita sinkronkan dengan program rumah murah yang diprogramkan pemkot. Termasuk juga warga yang tinggal di bantaran Sungai Sebengkok,” pungkasnya.(ddq)


Sumber Info : Radartarakan.co.id - Kamis, 26 Januari 2012



BERBAGI INFO :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Tentang artikel diatas silahkan komentar anda yang bersifat positif dan membangun demi KOTA TARAKAN TERCINTA

SEKARANG KOMENTAR ANDA KAMI TUNGGU :

VIDEO SUATU HARI DI KOTA TARAKAN

VIDEO SUATU HARI DI KOTA TARAKAN
LIHAT VIDEONYA, SILAHKAN KLIK GAMBAR DIATAS