TERBARU.......

Kamis, 19 Juli 2012

MENTERI AGAMA : 1 RAMADHAN 1433 H JATUH PADA HARI SABTU 21 JULI 2012





Sahabat #tarakan - Hasil dari pemantauan hilal yang dilakukan di beberapa titik di Indonesia ditetapkan, 1 Ramadan 1433 H jatuh pada Sabtu 21 Juli 2012. Sejumlah ormas Islam dilibatkan dalam sidang itsibat, dan tak ada perbedaan pendapat. Hal itu disampaikan Menteri Agama Suryadharma Ali dalam sidang Isbat di Gedung Kemenag, Jalan MH Thamrin, Jakarta Pusat, Kamis (19/7) malam.
"Sesuai laporan tadi dan pencermatam pertimbangan yang dilakukan di berbagai tempat tadi, bahwa hilal tidak bisa dilihat. Oleh karenanya, 1 Ramadan 1433 H jatuh pada hari Sabtu 21 Juli 2012," ujar Menteri Agama Suryadarma Ali, Kamis (19/7).
Dalam jumpa pers tersebut, keputusan dibacakan usai pembacaan laporan pengamatan hilal oleh Direktur Urusan Agama Islam dan Pembinaan Syariah, Direktorat Jenderal Bimbingan Masyarakat (Binmas), Kementerian Agama, Ahmad Jauhari.
Sidang dimulai sejak pukul 17.00 WIB dan dihadiri sejumlah ormas Islam, Komisi VIII DPR, dan sejumlah utusan negara tetangga. Hingga kini, sidang Isbat masih berlangsung dalam sesi tanggapan dari sejumlah ormas Islam.
Sebelumnya, Badan Hisab dan Rukyat (BHR) Kementerian Agama di beberapa titik daerah di Indonesia melakukan rukyatul hilal atau melihat penampakan bulan baru untuk menetapkan awal Ramadan 1433 Hijriah. Hasil pengamatan kemudian dilaporkan ke pusat untuk dijadikan masukan penetapan awal Ramadan. Laporan rukyat yang masuk ada 38.
Sementara itu, Muhammadiyah telah menetapkan awal puasa pada Jumat 20 Juli 2012 serentak di seluruh Indonesia. Ketua Umum Pengurus Pusat Muhammadiyah, Din Syamsuddin, menyatakan bahwa penetapan ini telah dilakukan jauh-jauh hari sebelumnya, berdasarkan perhitungan Muhammadiyah.
"Berdasarkan pendekatan Muhammadiyah, pada Kamis pagi ini sekitar pukul 11.00 WIB telah terjadi ijtimak, yaitu matahari, bulan dan bumi pada garis lurus atau yang disebut dengan konjungsi," ujarnya.( Tiko Septianto , Diantika PW / CN32 )


Sumber Info (Kecuali Gambar Ilustrasi) : Suaramerdeka.com - Kamis, 19 Juli 2012






BERBAGI INFO :


BLOG PAGUNTAKA CITY IN MEDIA
Bagaimana pendapat anda tentang manfaat BLOG PAGUNTAKA CITY IN MEDIA, Silahkan klik dibawah ini :







1 komentar:

  1. yaaaa...udah saling menghormati ajalah...resiko hidup di indonesia,banyak orang cerdasnya.InsyaAllah...Allah akan melihat ketakwaan kita saja,terlepas jumat atau sabtu yang penting puasa,yang salah yang gak puasa.

    BalasHapus

Tentang artikel diatas silahkan komentar anda yang bersifat positif dan membangun demi KOTA TARAKAN TERCINTA

SEKARANG KOMENTAR ANDA KAMI TUNGGU :

VIDEO SUATU HARI DI KOTA TARAKAN

VIDEO SUATU HARI DI KOTA TARAKAN
LIHAT VIDEONYA, SILAHKAN KLIK GAMBAR DIATAS