TERBARU.......

Kamis, 07 Februari 2013

Bidik Delapan Parpol




Suparlan-Jumain Pastikan Maju

#Tarakan - Akhirnya Ir H Suparlan dan Ir H Jumain memastikan diri akan maju dalam Pemilihan Walikota (Pilwali) Tarakan, 10 September 2013 mendatang. Rencananya, pasangan ini akan mendeklarasikan diri dalam waktu dekat. “Paling lambat, bulan April mendatang,” kata Suparlan. Hanya saja, perahu untuk pasangan ini belum fiks. Mengenai hal ini, Suparlan yang mantan kepala dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (DPUTR) Tarakan ini.



“Untuk perahu ada 3 cara. Pertama menggandeng 4 kursi di parleman. Kedua, kalau tidak memenuhi persyaratan dari parpol di parlemen itu, otomatis kita akan bergabung dengan parpol lain,” kata Suparlan kepada Radar Tarakan, kemarin (7/2). Kendati belum ada hitam diatas putih, penjajakan pada 4 parpol di DPRD Tarakan telah terjalin secara intensif. Demikian juga dengan parpol-parpol lainnya yang non parlemen. “Sampai sekarang sudah ada 7 parpol non parlemen siap bergabung dan 1 parpol parlemen. Nanti ada waktunya untuk kami umumkan ke publik nama-nama parpol tersebut,” janjinya.
Untuk maju dalam pilwali sebagai salah satu persyaratan administrasi, pasangan mengaku akan membutuhkan suara sebanyak 11 ribu. Nah, dari sejumlah parpol tersebut diyakini bisa membawa pasangan ini bertarung pada pilwali nanti.  “Kalau itu sudah terkumpul, tinggal bagaimana kita terus membangun komunikasi dan pemantapan dalam pilwali nanti. Tapi, kami tidak tergesa-gesa untuk itu, namun sudah mempersiapkan segala sesuatunya yang berkaitan dengan persyaratan,” bebernya.
Kata Suparlan, keinginan untuk maju dalam kancah politik Tarakan, tak lain dorongan dan dukungan yang terus mengalir  dari hampir semua kalangan. Utamanya, kata dia, kalangan pemuda dan eksekutif. “Jadi mau tidak mau, insyaallah kita harus menyatakan siap. Kekurangan dari masing-masing kita tentunya bisa saling menutupi. Ini pasangan cukup ideal, karena sama-sama muda,” klaim pria kelahiran Tarakan 1964 ini.
Sementara itu, Ir H Jumain juga mengaku siap bergandeng dengan Suparlan. “Saya siap saja. Yang penting tidak ada masalah. Sekarang tinggal menunggu kesiapan perahu saja,” katanya. Ketua PSSI Tarakan ini juga mengatakan siap kembali bersaing untuk kedua kalinya dalam pencalonan diri sebagai wakil walikota pada Pilwali Tarakan. Alasannya? “Saya sebagai warga Tarakan ingin berbuat untuk kota ini, yang “rusak” tentunya harus diperbaiki,” kata Jumain.
Penyebab lain, Jumain bercermin dari perolehan suara yang diraihnya bersama Anang Dahlan dalam Pilwali 2008 yang kala itu meraih suara terbanyak kedua dibawah pasangan H Udin Hianggio-Suhardjo Trianto.
Sekadar mengingatkan, perolehan suara pilwali Tarakan 2008 untuk pasangan Udin Hianggio-Suhardjo Trianto meraih sebanyak 28.416 suara (36,88 persen), Anang Dahlan-Jumain ; 19,934 suara (25,87 persen), Ibrahim-Agus ; 16,335 suara (21,20 persen), Andi Lolo-Zainal ; 8,963 suara (11,63), dan Samson-Rahmat Madjid ; 3,392 suara (4,40 persen). “Saya tidak pernah menyerah, selagi masih hayat dikandung badan saya akan maju,” tegasnya. Bagaimana jika maju melalui jalur independen? “Kalau independen susah, lebih baik saya tidak maju kalau lewat jalur independen,” jawabnya kepada media ini. (sur/c1)


Sumber Info : Radartarakan.co.id - Jumat, 8 Februari 2013




BERBAGI INFO :

BLOG PAGUNTAKA CITY IN MEDIA
Bagaimana pendapat anda tentang manfaat BLOG PAGUNTAKA CITY IN MEDIA, Silahkan klik dibawah ini :







Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Tentang artikel diatas silahkan komentar anda yang bersifat positif dan membangun demi KOTA TARAKAN TERCINTA

SEKARANG KOMENTAR ANDA KAMI TUNGGU :

VIDEO SUATU HARI DI KOTA TARAKAN

VIDEO SUATU HARI DI KOTA TARAKAN
LIHAT VIDEONYA, SILAHKAN KLIK GAMBAR DIATAS